STUDI ILMU SOSIAL: Cara Belajar Ilmu Sosial Zaman Now

“PUSTAKA DEWATA: Wanita Bali Tempo Doeloe dalam Perspektif Masa Kini”

Nara Sumber: Prof. Dr. I Nyoman Darma Putra

Pembawa Acara: Dr. Nyoman Wijaya

Wanita Bali tahun 1920-an, 1930-an dan 1950-an sangat hebat, mereka tidak seperti ditekankan sebagai orang yang “nrimo”, yang hanya mengurus pekerjaan rumah, atau mengurus anak, tapi perempuan-perempuan Bali saat itu juga menulis dan menyampaikan rasa tidak puas, kecewa atau bahkan protes terhadap hal-hal yang mereka tidak sukai, yang dianggap menekan perempuan secara tidak adil.

Di samping itu, perjuangan wanita Bali di bidang pendidikan, harga diri di depan publik, tentang laki-laki Bali yang melakukan poligami, bahkan ada tulisan yang mengolok-ngolok wanita dengan mengatakan, “Istriku kalo kamu merasa berat bekerja mengurus rumah tangga, mengurus keluarga, mengurus pekerjaan. Supaya kamu tidak merasa berat, bagaimana kalo kamu saya carikan madu, dengan istri kedua pekerjaan bisa dibagi.” Jadi wanita waktu itu betul-betul berada dalam hegemoni laki-laki. Pada saat itu pada umumnya istri-istri mau menerima, mendapat madu berarti meringankan pekerjaan. Namun, ada perlawanan dari Gusti Ayu Rapeg, bahwa pandangan itu keliru, pandangan seperti itu menjatuhkan harga diri wanita.

Perjuangan wanita di tahun 1930-an adanya perubahan dengan wanita di masa kini, yaitu bukan lagi soal pendidikan. Tetapi perjuangan wanita Bali masa kini adalah masalah warisan, ini karena adanya fenomena perceraian tetapi wanita tidak mendapatkan warisan. Perjuangan wanita masa kini ini berjuang dibidang adat maupun agama.

Wanita Bali 1930-an dapat tampil di publik karena adanya banyak faktor, salah satunya wanita Bali yang beruntung dikirim oleh Belanda ikut pendidikan sebagai di Blitar, baca juga Perempuan Disekolahkan.

Untuk informasi lebih lanjut silahkan saksikan video berikut ini:

Click Here Youtube Channel: STUDI ILMU SOSIAL –Selamat Belajar– Click Here Youtube Channel: STUDI ILMU SOSIAL

Jika Anda merasa materi ini bermanfaat silahkan copy dimana saja dan mohon kerelaannya untuk mencantumkan link berikut ini: www.youtube.com/@studiilmusosial/