KAMUS GEOGRAFI[1]

Petrus Haryo Sabtono

Disusun dari berbagai macam sumber

Kamus[2] adalah sejenis buku rujukan yang menerangkan makna kata-kata. Ia berfungsi untuk membantu seseorang mengenal perkataan baru. Selain menerangkan maksud kata, kamus juga mungkin mempunyai pedoman sebutan, asal-usul (etimologi[3]) sesuatu perkataan dan juga contoh penggunaan bagi sesuatu perkataan. Untuk memperjelas kadang kala terdapat juga ilustrasi[4] di dalam kamus. Biasanya hal ini terdapat dalam kamus bahasa Perancis.

Kata kamus diserap dari bahasa Arab qamus (قاموس), dengan bentuk jamaknya qawamis. Kata Arab itu sendiri berasal dari kata Yunani Ωκεανός (okeanos) yang berarti ‘samudra’. Sejarah kata itu jelas memperlihatkan makna dasar yang terkandung dalam kata kamus, yaitu wadah pengetahuan, khususnya pengetahuan bahasa, yang tidak terhingga dalam dan luasnya. Dewasa ini kamus merupakan khazanah yang memuat perbendaharaan kata suatu bahasa, yang secara ideal tidak terbatas jumlahnya.

Istilah geografi untuk pertama kalinya diperkenalkan oleh Erastothenes pada abad ke-1. Menurut Erastothenes geografi berasal dari kata geographical yang berarti penulisan atau penggambaran mengenai bumi. Berdasarkan pendapat tersebut, maka para ahli geografi (geograf) sependapat bahwa Erastothenes dianggap sebagai peletak dasar pengetahuan geografi.[5] Dalam arti yang sama geografi adalah ilmu yang mempelajari tentang lokasi serta persamaan dan perbedaan (variasi) keruangan atas fenomena fisik dan manusia di atas permukaan bumi.[6]

Jadi, Kamus Geografi adalah sejenis buku rujukan yang menerangkan makna kata-kata yang terdapat dalam Ilmu Geografi.

 Pilih istilah geografi berdasarkan abjad berikut ini:

A

B

C

D

E

F

G

H

I

J

K

L

M

N

O

P

Q

R

S

T

U

V

W

X

Y

Z

Untuk mendapatkan Kamus Geografi dalam bentuk e-book (pdf) silahkan klik disini lalu pilih Kamus Geografi e-book[7].

Semoga bermanfaat.

Salam Sejahtera, Tuhan memberkati.


[1] “Kamus Geografi: Untuk Tingkat SMP & SMA. Penerbit: T-Corp”, dalam http://www.dedinewsonline.com/2011/12/kamus-geografi-lengkap-terbaru.html. Download: 25 Juli 2012; “Wikipedia Bahasa Indonesia, Ensiklopedia Bebas”, dalam http://id.wikipedia.org/; Muh. Nurdin, et al., Mari Belajar IPS 1: untuk SMP/MTs Kelas VII. Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional, 2008; Sudarmi dan Waluyo, Galeri Pengetahuan Sosial Terpadu 2: Untuk SMP/MTS Kelas VIII. Maryanto (ed.). Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional, 2008; Sutarto, et al. IPS 3: Untuk SMP/MTs Kelas IX. Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional, 2008; dan https://www.google.co.id/

[2] “Kamus, Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas”, dalam http://id.wikipedia.org/wiki/Kamus. Download: 28 Juli 2012.

[3] Etimologi adalah cabang ilmu linguistik yang mempelajari asal-usul suatu kata. Misalkan kata etimologi sebenarnya diambil dari bahasa Belanda etymologie yang berakar dari bahasa Yunani; étymos (arti sebenarnya adalah sebuah kata) dan lògos (ilmu). Pendeknya, kata etimologi itu sendiri datang dari bahasa Yunani ήτυμος (étymos, arti kata) dan λόγος (lógos, ilmu). http://id.wikipedia.org/wiki/etimologi. Download: 28 Juli 2012.

[4] Ilustrasi adalah hasil visualisasi dari suatu tulisan dengan teknik drawing, lukisan, fotografi, atau teknik seni rupa lainnya yang lebih menekankan hubungan subjek dengan tulisan yang dimaksud daripada bentuk. http://id.wikipedia.org/wiki/ilustrasi. Download: 28 Juli 2012.

[5] Bambang Utoyo, Geografi:Membuka Cakrawala Dunia untuk SMA dan MA Kelas X. Bandung: Setia Purna, 2007.

[6] “Geografi,  Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas”, dalam http://id.wikipedia.org/wiki/Geografi. Download: 28 Juli 2012.

[7] “Kamus Geografi: Untuk Tingkat SMP & SMA. Penerbit: T-Corp”, dalam http://www.dedinewsonline.com/2011/12/kamus-geografi-lengkap-terbaru.html. Download: 25 Juli 2012.

Jika Anda merasa artikel ini bermanfaat silahkan copy dimana saja dan mohon kerelaannya untuk mencantumkan link berikut ini: https://abelpetrus.wordpress.com/geography/kamus-geografi/

2 thoughts on “Kamus Geografi

  1. dewi says:

    Terima kasih Pak Abel..isinya blognya sangat bermanfaat, saya pendatang baru di dunia edukasi ini.banyak hal yang saya dapatkan.

Leave a comment